original styles
Vasque Shoes

Senin, 05 April 2010

Jateng Urutan Pertama Salurkan KUR


Jawa Tengah menempati urutan pertama dalam jumlah dari KUR yang telah disalurkan. Demikian sambutan Kadinas Koperasi dan UMKM Jateng. Sampai dengan akhir Februari 2010 jumlah KUR yang telah disalurkan sejumlah 2,57 trilyun terdiri 537.864 orang dan rata rata akses sebesar 4,78 juta per orang. Dari sebesar itu didominasi sector jasa dan perdagangan sebesar 75,30% dan sebesar 0,90% dari sector pertanian sisanya dari sector lain. Target yang telah dicapai tersebut masih jauh dari harapan karena sector yang diharapkan belum mengenai sasaran seperti sector perikanan dan kelautan, sector industri dan sector pertanian. Targrt KUR yang disalurkan untuk tahun 2010 ditargetkan sebesar 20 trilyun agar terserap perlu sosialisasi yang tepat mengenai KUR ini. Karena di lapangan terjadi perbedaan pendapat mengenai kebijakan KUR ini atau informasi yang tidak lengkap. Sehingga agar tersalurkan maka tahun ini bank penyalur ditambah menjadi 13 bank dari 6 bank yang terlebih dahulu menyalurkannya, demikian ujar Choirul Djamhari dari Deputi pengembangan dan restrukturisai UMKM siang tadi pada acara sosialisasi kredit usaha rakyat di Bank Jateng.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar